Home » KKN UPGRIS Sosialisasikan Bisnis Berbasis E- Commerce di Desa Nyatnyono

KKN UPGRIS Sosialisasikan Bisnis Berbasis E- Commerce di Desa Nyatnyono

Kab. Semarang, Bestarinesia.com – Program sosialisasi memahami peran e-commerce: sosialisasi penting untuk bisnis modern bagi pemula, dilaksanakan pada tanggal 1 Maret 2023.

Kegiatan digelar di Balai Makam ini dihadiri 20 peserta dari kalangan remaja Desa Nyatnyono dengan  tujuan untuk membuka peluang usaha bagi masyarakat sekitar sebagai pelaku UMKM.

Ananta menyampaikan Remaja di Desa Nyatnyono diharapkan dapat menjadi reseller atau pengusaha muda untuk UMKM di desa. Hal tersebut dikarenakan, UMKM yang ada di Desa Nyatnyono masih belum dijual secara online di marketplace. Jadi Mahasiswa KKN mencoba untuk mengajarkannya pada remaja di desa, agar bisa disalurkan kembali pada masyarakat setempat.

Peserta sosialisasi diberikan edukasi pentingnya memahami peran e-commerce di zaman sekarag, mereka juga diajarkan terkait cara mendaftar di akun shopee mitra sebagai penjual, kemudian peserta diajarkan hingga bisa membuat tokonya sendiri.

Rizki menyampaikan Ternyata lumayan gampang yah buat daftar-daftar bikin toko di shopee mitra

Sehubungan dengan kegiatan tersebut Setiawan memberikan apresiasi bahwa kegiatan tersebut membantu masyarakat dalam pemasaran produk melalui teknologi secara online.

“Kami sangat berterimakasih kepada mas dan mbak dari KKN UPGRIS yang sudah mengajari bagaimana cara memasarkan barang melalui e-commerce dengan media shopee, pastinya ini sangat bermanfaat bagi kami semua” ucap Ahmad Setiawan ketua ikatan remaja Desa Nyatnyono. (azs)

Lanjut Membaca

Post navigation

Tinggalkan Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *